Tutorial Belajar Menggunakan GIMP Praktis Bagi Pemula

Belajar menggunakan GIMP untuk pemula – GIMP bisa dikatakan sebagai salah satu aplikasi/software gratis untuk edit foto dengan kualitas yang tidak kalah baiknya dari hasil Photoshop.

GIMP menawarkan beragam fitur menarik sama seperti Photoshop. Lewat aplikasi GIMP inilah Anda bisa mengedit foto, seperti mengubah latar belakang pada foto, mempercantik tampilan foto, menghilangkan bagian-bagian tertentu pada foto, hingga memotong foto.

Jika sebelumnya anda selalu menggunakan software photoshop, mungkin GIMP adalah sesuatu yang asing bagi anda, terutama apabila anda baru saja melakukan migrasi dari Windows ke Linux.

Karena banyak sekali perbedaan tata letak menu GIMP dengan Photoshop, sehingga membuat GIMP menjadi aplikasi yang asing, namun sebenarnya mereka sama, hanya saja GIMP tidak sepopuler Photoshop yang mana jumlah penggunanya jauh lebih sedikit.

Untuk itu, anda bisa menyamakan hal ini seperti anda mengenal photoshop untuk pertama kalinya.


Tutorial Belajar Menggunakan GIMP Untuk Pemula

Untuk Anda yang masih kebingungan memakai software GIMP, berikut tutorial belajar menggunakan GIMP untuk pemula :

1. Menghilangkan Latar Belakang Foto

Saat kita mengambil sebuah foto, lalu tak jarang kita ingin mengambil bagian tertentu seperti menghilangkan background foto tersebut.

Bagi newbie lebih mudahnya mencoba tutorial cara menghilangkan background foto, dengan memakai Fuzzy Select Tool dengan langkah-langkah berikut ini :

Pilih Gambar Background
  • Pakai Fuzzy Select Tool pada Toolbox.
  • Lalu pilih area yang berwarna paling besar di bagian latar belakang.
  • Kemudian tambahkan gambar background dengan cara memilih bagian yang lainnya yang terdapat pada background tadi.
  • Jangan lupa pula mengubah opsi Fuzzy Select Mode ke dalam Add to The Current Selection. Hal tersebut bisa dilakukan melalui opsi tool, maupun dengan cara menekan shift.
Dengan memperbesar gambar hingga 400% dapat membantu Anda memilih gambar yang tepat. Apabila Anda secara tidak sengaja memilih bagian yang tidak seharusnya, bisa mengubah Fuzzy Select Mode ke dalam Subtract form the Current Selection.

Atur Transparansi Gambar

Tambahkan transparasi gambar dengan memakai Layer > Transparency kemudian pilih Add Alpha Channel. Hal tersebut bisa mempermudah Anda untuk membubuhkan layer background gambar lainnya ataupun dengan menyalin gambar ke gambar lainnya.

Hapus Latar Belakang
  • Sesudah memilih gambar, selanjutnya Anda bisa menghapusnya.
  • Anda perlu membuat bagian yang telah dipilih tetap atau dengan kondisi background yang transparan.
  • Sesudah menghapus background tadi, selanjutnya Anda akan memperoleh gambar dengan pinggiran gambar tampak kurang rapi.

Menata Pinggiran Gambar
  • Untuk merapikan atau menata pinggiran gambar tadi, bisa memakai Guassian Blur.
  • Caranya yaitu pilih filters lalu pilih blur kemudian pilih lagi Guassian Blur.
  • Pingiran gambar yang berhasil diseleksi nantinya terlihat lebih tertata rapi.
Simpan Gambar

Apabila Anda ingin menyimpan sebuah gambar lewat format JPG, Anda perlu memilih opsi Export. Hanya saja akan terdapat peringatan berupa JPEG Plug-in yang tak bisa menyimpan transparansi namun nantinya bagian yang transparan tadi akan terlihat berwarna putih.

2. Membuat Gambar Berlatar Belakang Transparan


Terkadang Anda perlu gambar tertentu tanpa memiliki latar belakang. Untuk mendapatkannya, berikut langkah-langkahnya :

Membuka Gambar


Pertama-tama bukalah gambar yang berformat JPEG dengan latar belakang berwarna putih.

Memilih Bagian Gambar yang Akan Dibuat Transparan
  • Anda bisa memilih tool selection pada jendela tool.
  • Anda dapat memakai Wand Select atau Fuzzi Select dalam menu warna.
  • Kemudian, Anda bisa melihat bagian yang terpilih di jendela utama.

Menambah Alpha Channel
  • Masuk ke menu
  • Lalu pilih layer dan pilih transparency
  • Selanjutnya pilih add alpha channel.
Menghapus Area
  • Caranya yaitu pilih menu lalu clear.
  • Saat ini Anda bisa melihat gambar berlatar belakang transparan.
Simpan File

Apabila Anda menyimpannya berbentuk file PNG, jangan lupa memilih opsi Save Colour Values From Transparent Pixels yang tertera dalam dialog box ketiga menyimpannya dalam bentuk PNG.

Akan tetapi Internet Explorer umumnya tak mendukung transparansi dalam PNG, sehingga cara terbaiknya ialah menyimpan gambar tadi lewat format GIF sebab kebanyakan browser bisa mendukung tampilan yang transparansi pada format GIF.

3. Membuat Background blur atau Fake DOF

DOF adalah jarak pada objek terjauh dan terdekat sehingga memperlihatkan ketajaman sebuah gambar.

Tak jarang Anda ingin agar foto lebih fokus terhadap objek terdepan lalu membuat objek di bagian belakangnya terlihat kurang jelas.

Ini sebenarnya dapat dilakukan ketika memotret langsung menggunakan kamera DSLR. Adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut :
  • Pilih gambar yang akan difokuskan kemudian buatlah layer salinannya sebanyak 1-2 buah pada file asli. Adapun caranya cukup mempunyai copy layer yang ada dalam jendela layers.
  • Aplikasikan free select tool, kemudian pilih objek gambar yang akan difokuskan, lalu jangan lupa pilih feather edges dengan tujuan memberikan transisi sempurna. Sesudah objek terpilih, maka Anda bisa memilih paths kemudian pilih opsi selection to path.
  • Klik kanan di bagian atas layer kemudian pilih opsi Add Alpha Channel. Hal tersebut dapat menghilangkan latar belakangnya. Kemudian pilih invert pada select, dengan begitu bisa menghapus semuanya tanpa menghapus objek gambar yang dipilih. Selanjutnya tekan delete.
  • Lalu pilih select dan pilih grow, setelah itu 15 piksel. Selanjutnya pilih filters, kemudian map dan pilih resynthesize. Tujuannya ialah agar objek yang ingin difokuskan hilang pada gambar asli. 
  • Pilih filters, kemudian pilih Gaussian Blur lalu blur latar belakangnya. Anda bisa memainkan alat blur sepuasnya sesuai keinginan Anda dapat mengatur tingkat radius blur mulai dari 100 sampai 200.
  • Selanjutnya tekan mata di atas layer dengan tujuan melihat objek gambar muncul kembali. Setelah itu, Anda akan memperoleh foto sesuai keinginan.
Itulah beberapa tutorial belajar menggunakan GIMP untuk pemula, semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Dapatkan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Tutorial Belajar Menggunakan GIMP Praktis Bagi Pemula"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel